Bekasi Timur – Pusat Oleh-Oleh Bekasi diresmikan. Meski berlangsung sederhana, peresmian itu dihadiri pelaku UKM Bekasi, penggiat budaya, dan perwakilan Dinas Perdagangan dan Koperasi Kota Bekasi, Minggu (7/9).
Pusat Oleh-Oleh Bekasi yang berlokasi di Jalan Hasibuan Nomor 4 tersebut diresmikan oleh Sekretaris Dinas Perdagangan dan Koperasi Titin Suryani.
“Mewakili Pak Wakil Walikota yang menugaskan saya untuk hadir di acara syukuran dan peresmian ini menegaskan dukungan pemerintah daerah terhadap makanan khas Bekasi,” kata Titin Suryani.
Ia berharap UKM yang bergerak membudayakan makanan khas Bekasi ini bisa menjadi identitas kuliner Bekasi. Untuk itu ia berjanji akan membantu makanan khas Bekasi agar bisa maju dan berkembang.
“Mohon legalitas diurus. Kita akan libatkan dalam setiap event kuliner sebagai bagian promosi,” kata Titin.
Sementara itu Manajer Pusat Oleh-Oleh Bekasi Deni Ardini berharap bisa membantu Pemerintah Kota Bekasi dalam membudayakan kuliner lokal.
“Sebelumnya kami ucapkan terimakasih atas bantuan Pemerintah Kota. Ini bentuk partisipasi kami dalam memperkenalkan identitas kuliner Bekasi,” kata Deni Ardini. (tio)