MEDANSATRIA – Warga Kaliabang, Kecamatan Medansatria, Kota Bekasi, mengeluhkan pembuangan limbah asap pembakaran pabrik PT Perkasa Alam Segar, yang mencemari permukiman warga di dekat pabrik sejak satu bulan lalu.
Untuk memprotes pencemaran udara tersebut, ratusan warga dari dua RW 01 dan RW 02 mendatangi PT tersebut di Jalan Raya Kaliabang, Kelurahan Pejuang, Kecamatan Medansatria, Kota Bekasi, Jumat siang (23/12).
Salah satu warga, Suci Sucilawati, mengatakan pencemaran yang dilakukan oleh PT Perkasa Alam Segar sudah terjadi sejak satu bulan lalu.
“Udah sebulan ini kami keganggu. Mulai dari suara bising mesin tiap malem, ditambah bau menyengat pembakaran batu bara, itu rumah kami jadi pada kotor, pada item semua. Itu diem di luar rumah sebentar aja cemong muka kami,” ujar Suci, Jumat (23/12) di lokasi.
Lebih lanjut Suci meminta agar perusahaan bertanggung jawab dalam pencermaran udara tersebut.
“Tanggung jawab aja intinya, kami gak mau lagi denger suara bising tiap malam, gak ada bau-bau pembakaran batu bara tiap malem, gak ada pencemaran udara lagi pokoknya,” kata dia. (Tio)