Info Kemacetan di Bekasi Hari Ini, Simak Lokasinya

Infobekasi.co.id – Sejumlah wilayah di Bekasi, Jawa Barat mengalami kemacetan pagi ini bersamaan dengan jam berangkat kerja.

Berikut titik macet yang disampaikan pembaca infobekasi kepada redaksi.

1. Jembatan Besi Wisma Asri, Bekasi Utara

Lokasi ini adalah perbatasan antara Bekasi Kota dan Kabupaten. Lokasi ini menjadi langganan macet setiap jam berangkat kerja, apalagi pada awal pekan.

Antrean kendaraan masuk ke jembatan menjadi pemicunya. Soalnya, jalan menyempit menuju ke jembatan, sementara volume kendaraan cukup tinggi.

2. Kalimalang arah Cikarang

Kemacetan juga dilaporkan terjadi di Jalan Raya Kalimalang Tambun menuju ke Cikarang. Kemacetan dipicu karena banyaknya volume kendaraan. Di sana juga terdapat jalan rusak, sehingga menyebabkan kendaraan melambat.

3. Jalan Raya Narogong

Kemacetan di Jalan Raya Narogong, Rawalumbu, Kota Bekasi disebabkan adanya truk mengalami masalah di bahu jalan. Akibatnya, lalu lintas menuju ke Rawapanjang tersendat. Petugas memberlakukan contraflow sejak TL Kemang Pratama sampai dengan Diler Daihatsu.

(fiz)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini