Infobekasi.co.id – Pemerintah Kota Bekasi mencatat harga cabai rawit merah di Pasar Baru Bekasi mencapai Rp 70 ribu/Kg. Kondisi ini terus mengalami kenaikan dibandingkan sebelumnya.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Bekasi Tedi Hafni Tresnadi mengatakan kenaikan harga tersebut terjadi diantaranya selepas momentum pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri, yang dimana kebutuhan bahan pokok cabai sudah turut mengalami kenaikan harga.
“Dengan sebelumnya untuk Harga Cabai Rawit Merah dimulai dari kisaran harga Rp. 50 Ribu untuk per Kilogramnya, Kini malah dari kenaikannya harganya sudah berada dikisaran Rp. 70 ribu per untuk Kilogramnya,” ucap dia saat dihubungi Infobekasi.co.id melalui sambungan selularnya, Kamis (02/05) Siang.
Ia menjelaskan, adapun dari kenaikan harga tersebut terjadi dipasaran, Menurutnya, kenaikan harga tersebut disinyalir dikarenakan adanya faktor cuaca dari wilayah pemasok. Sehingga, kenaikan harga bahan juga turut mengalami peningkatan.
“Ya, kalo dilihat dari situasinya ya itu, Musim hujan. Jadi faktor itu salah satunya, Hujan Angin. Jadi untuk cabainya banyak yang rontok juga, Sehingga produksinya berkurang. Hingga otomatis terjadi kenaikan harga di lapangan juga,” ujarnya
Selain itu, kata dia dari adanya kenaikan harga Cabai Rawit Merah, kenaikan harga cabai lainnya juga turut mengalami kenaikan harga. Seperti Harga Cabai Rawit Hijau dari kisaran harga Rp.50 ribu per Kilogramnya, kini naik menjadi Rp.60 ribu per Kilogram.
Kemudian, mengenai Harga Cabai Merah Keriting dan Cabai Merah Besar melalui harganya juga tak ada yang mengalami kenaikan harga, dengan harganya masih relatif stabil yaitu dikisaran Rp. 60 ribu per Kilogram untuk Harga Cabai Merah Keriting dan Rp. 50 ribu per Kilogram untuk Harga Cabai Merah Besar.
Sementara, apabila menilik melalui situs Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PHIPS) Nasional per tanggal 02 Juni 2022 ini kisaran Harga Cabai Rawit Merah di setiap pasar di seluruh Jawa Barat melalui angkanya telah menyentuh di angka tertinggi yakni angkanya berada kisaran Rp.71.950 ribu per Kilogramnya.
Usai sebelumnya mengenai kisaran harga Cabai Rawit Merah di seluruh pasar di Jawa Barat per tanggal 27 Mei 2022 berada di kisaran Rp. 61.850 ribu untuk per Kilogramnya.
Kontributor : Denny Arya Putra