Update Terkini Jumlah Korban Jiwa dan Luka karena Kecelakaan di Bekasi

Infobekasi.co.id – Total korban kecelakaan maut di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat, Kota Bekasi mencapai 33 orang. Sepuluh diantaranya dinyatakan meninggal dunia. Korban berada di RSUD Kota Bekasi dan RS Ananda.

Di RSUD Kota Bekasi ada 11 korban: Tujuh meninggal dunia, empat dalam perawatan. “Luka sedang dan ringan. Sudah kami rontgen dan observasi,” kata Direktur RSUD Kota Bekasi, Kusnanto Saidi kepada wartawan.

Sementara di RS Ananda jumlah korban 22 orang, tiga diantaranya meninggal dunia. Sementara dalam perawatan 19 orang.

Korban meninggal di RSUD:

– 3 anak-anak
-4 dewasa

Korban meninggal dunia di RS Ananda
-1 anak-anak
-2 dewasa

#infobekasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini