Bekasi Berkebun Helat Pelatihan Membuat Pestisida Alami

IMG-20150426-WA0036Bekasi Timur – Belajar Berkebun Yuk#2 (BBY2) mengajak masyarakat Bekasi membuat Micro Organic Lokal (MOL) dan Pestisida Alami. Kegiatan komunitas Bekasi Berkebun ini dilaksanakan di Departemen Sosial Bulak Kapal, Minggu (26/4).

“BBY2 merupakan lanjutan dari BBY1 yang pernah dilakukan. Kau kemarin kita belajar pengetahuan dasar, sekarang kita beajar tentang cara meningkatkan energi tanaman dan bagaimana membasmi Hama,” ujar Wijartania, koordinator Bekasi Berkebun kepada infobekasi.co.id, minggu (26/4)

Wanita yang akrab disapa Wina itu menjelaskan, “Membuat Mol itu sederhana. Bisa dengan buah-buahan busuk, sayuran busuk, bahkan tape,” Kata Ibu dua anak itu.

Event BBY2 kali ini mengundang pemateri tersendiri yang diundang oleh pihak Bekasi Berkebun dari Bogor Berkebun. Peserta BBY2 juga dilibatkan dalam praktek langsung pembuatan MOL.

“Dari pertemuan di BBY1, banyak peserta yang sharing tentang bagaimana mereka menanam di rumahnya beserta perkembangannya. Tentunya ini adalah dampak positif dari penyelenggaraan program BBY.” Pungkasnya.(Sel)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini