Tujuh Pemudik di Kota Bekasi Positif COVID 19

Infobekasi.co.id – Pemerintah Kota Bekasi mengonfirmasi sebanyak tujuh orang pemudik yang baru saja pulang kampung dinyatakan positif COVID 19. Adapun jumlah tes yang dilakukan mencapai 3.088 orang.

“Kalau berbicara masalah efek mudik lebaran, memang sedikit ada peningkatan kasus,” Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Bekasi Dezy Syukrawati saat ditemui infobekasi.co.id di kantornya, Senin (24/05) siang.

Selama arus balik Lebaran, kata dia, pihaknya mengetes sebanyak 3.088 pemudik dengan rapid antigen. Lokasinya di 16 titik penyekatan. Hasilnya, ada 61 orang dinyatakan reaktif.

“Tetapi setelah dilanjut dengan PCR ada sekitar tujuh orang yang positif,” ulasnya.

Dia melanjutkan, adapun pada saat ini dari sebanyak tujuh orang yang terpapar Covid-19 tersebut, kini tengah melakukan proses isolasi mandiri di RSUD Bekasi Utara yang berada di Teluk Pucung.

“Ya mereka yang terpapar Covid-19 sedang melakukan isolasi mandiri disana,” ungkapnya.

Dezy menambahkan, pemeriksaan Covid-19 kepada pemudik pasca lebaran 2021 sampai sekarang masih berlangsung.

“Hari ini pemeriksaan terhadap pemudik masih terus dilakukan di pos pos penyekatan, mudah mudahan para pemudik cepet pulang dari kampung halamannya,” katanya.

Kontributor: Denny Arya Putra

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini