infobekasi.co.id – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menunjuk Raden Gani Muhammad sebagai Pj Walkot Bekasi menggantikan Tri Adhianto yang masa jabatannya akan habis pada 20 September 2023.
Menurut Ketua DPRD Kota Bekasi Saifuddaulah, sudah sepatutnya yang menjadi Pj Walkot Bekasi harus memahami budaya adat istiadat Kota Bekasi secara psikologis dan sosiologis.
“Sehingga tidak mengalami satu kondisi secara psikologis tidak canggung, tidak kaku,” ujarnya.
“Sangat disayangkan, lantaran secara ketentuan pemerintah pusat harus memperhatikan aspek psikologis dan aspek sosiologis para Pejabat (Pj) yang ditunjuk,” kata Saifuddaulah.
Sebelumnya, DPRD Kota Bekasi telah mengusulkan tiga nama untuk menggantikan Walikota Bekasi Tri Adhianto.
Mereka adalah Makmur Marbun (direktur Produk Hukum Daerah di Ditjen Otonomi Daerah Kemendagri), Koswara Hanafi (kadishub Provinsi Jabar), dan Kusnanto Saidi (direktur RSUD Chasbullah Abdul Majid Kota Bekasi).
“Yang terpenting bagi saya adalah Pj Wali Kota itu nantinya mampu berkolaborasi dan bersinergi dengan DPRD. Ini juga jadi satu catatan tersendiri bagi kita. Karena nama yang ada saat ini ( Raden Gani Muhammad) bukan dari nama yang kita usulkan,” tandas Saifuddaulah.
Editor: Deros