SMAN 8 Pastikan MOS Tanpa Membully

20150726200721Bekasi – Pelaksanaan Masa Orientasi Siswa (MOS) di SMAN 8 Kota Bekasi dipastikan tidak menggunakan kekerasan dalam segi apapun, Senin (27/7).

Pasalnya kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari kedepan ini diadakan dilingkungan sekolah sehingga terpantau dalam pelaksanaanya.

“Semua dilaksanakan disekolah. Jadi untuk adanya tindak seperti itu sangat jauh. Karena dalam pelaksanaanya disini, semua dapat pemantauan dari pembina,” pungkas Dedi Suryadi Wakasek Bidang Humas

Selain memantau pelaksanaanya, kegiatan yang dikomandoi oleh Wakasek Bidang Kesiswaan dan dibantu Organisasi Intra Sekolah (OSIS) ini selalu memberikan motivasi untuk membangun kepercayaan diri siswa baru tersebut

“Selain dilakukan pemanauan taping kita juga berikan arahan,” ujarnya

Dedi Juga menjelaskan bahwa dalam pelaksanaanya sudah sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh Dinas Penddikan Kota Bekasi.

“Ada peraturannya, karena kan Dinas Pendidikan juga berkordinasi dengan sekolah-sekolah,” jelasnya. (Fai)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini