Dinas LH Cuek Sampah di Situ Rawagede, Sejumlah Pemuda Turun Tangan

Infobekasi.co.id – Sejumlah pemuda yang peduli lingkungan membersihkan sampah secara sukarela yang menumpuk di kawasan wisata alam Situ Rawagede, Kelurahan Bojongmenteng, Rawalumbu, Kota Bekasi. Ironisnya, lokasi berada di depan pangkalan truk sampah milik Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi.

“Enggak digaji, tapi tetap semangat buat ngeduk sampah di Situ Rawagede. Padahal, itu sudah kelihatan Dinas LH,” ujar pemilik akun facebook Anuh ketika dikonfirmasi Infobekasi.co.id, Kamis (4/4).

Anuh bersama dengan sejumlah kawannya yang peduli lingkungan memungut sampah-sampah di area situ. Menggunakan perahu, mereka mengangkut sampah mayoritas berupa plastik.

Pemerintah Kota Bekasi tengah mengembangkan Situ Rawagede sebagai destinasi wisata alam. Lokasinya berada di tengah perkampungan Bojongmenteng, Kecamatan Rawalumbu. Akses ke lokasi masuk melalui Jalan Siliwangi atau yang biasa disebut Jalan Narogong sebelum perempatan Cipendawa.

Sejumlah fasilitas telah berdiri. Seperti perahu untuk keliling danau seluas 7 hektar, saung-saung untuk berteduh. Pepohonan yang asri masih dijaga untuk memberikan kesan alami di wisata alam tersebut. Di sana juga telah dibangun gedung kesenian yang megah. (fiz)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini