Infobekasi.co.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi mencatat dari sebanyak 125 titik banjir yang ada di wilayah Kota Bekasi pada hari ini sudah mulai berangsur surut, Minggu (21/02).
“Ya dapat informasikan bahwa melalui rekapitulasi data BPBD Kota Bekasi terhadap kejadian bencana di Kota Bekasi sebanyak 122 titik genangan banjir diantaranya diwilayah Kota Bekasi kini sudah berangsur surut dan terdapat 3 titik wilayah lain masih terjadi genangan banjir,” ucap Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi Agus Harpa melalui Press Release Kejadian Bencana di Kota Bekasi.
Agus mengatakan sedangkan dari sebanyak 125 titik banjir tersebut, diantaranya sebanyak 12 Kecamatan yang ada di Kota Bekasi ini ikut terdampak.
“Dengan dari 12 Kecamatan yang ada, sebanyak 40 kelurahan terdampak banjir dari jumlah secara keseluruhan bagi kelurahan yang ada di Kota Bekasi sebanyak 56 kelurahan,” kata dia.
Sementara berikut laporan hasil monitoring BPBD Kota Bekasi untuk wilayah per Kecamatan di Kota Bekasi beserta titik genangan air yang sudah mulai surut dan sudah surut :
1.Kecamatan Rawalumbu 6 titik lokasi banjir sudah surut
2. Kecamatan BantarGebang 4 titik lokasi banjir sudah surut
3. Kecamatan MustikaJaya 10 titik lokasi banjir sudah mulai surut dan sudah surut
4. Kecamatan Pondok Gede 43 titik lokasi banjir sudah mulai surut dan sudah surut
5. Kecamatan JatiSampurna 6 titik lokasi banjir sudah surut.
6.Kecamatan Pondok Melati 1 titik lokasi banjir sudah surut.
7.Kecamatan Medan Satria 2 titik lokasi banjir sudah surut.
8.Kecamatan Jati Asih 7 titik lokasi banjir sudah mulai surut dan sudah surut.
9.Kecamatan Bekasi Selatan 8 titik lokasi banjir sudah mulai surut dan sudah surut.
10.Kecamatan Bekasi Timur 8 titik lokasi
banjir sudah mulai surut dan sudah surut.
11.Kecamatan Bekasi Barat 13 titik lokasi banjir sudah surut.
12. Kecamatan Bekasi Utara 17 titik lokasi banjir sudah mulai surut dan sudah surut.
Kontributor: Denny Arya P