Infobekasi.co.id – Orang tua almarhum Brigadir Polisi (Brigpol) Iqbal Anwar Arif tak menyangka, anaknya gugur dalam menjalankan tugas di Papua. Ia meninggal saat patroli dan diserang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
“Saya sangat kaget mendengar hal ini,” ucap orang tua almarhum Brigpol Anwar, Rabiul Awal Harahap kepada wartawan, Minggu (19/1/2025).
Pada Jumat (17/1) sore itu, Ia sempat dihubungi istrinya yang berada di rumah. Dari keterangan sang istri mengatakan, komandan almarhum Brigpol Anwar memberi tahu melalui sambungan telepon dan mengatakan, bahwa Brigpol Iqbal gugur dalam tugas.
Sontak, Rabiul yang saat itu sedang berada di luar rumah mendapat kabar tersebut sempat tak percaya bahwa anaknya meninggal dalam bertugas.
“Saya nggak percaya, saya bilang (komandan) mereka menipu saya,” tutur Rabiul Awal.
Lantas, Rabiul segera bergegas pulang ke rumahnya di wilayah Kelurahan Jakasetia, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
“Saya pulang, posisi di rumah sudah (banyak) polisi semua disini,” katanya.
Rabiul mengungkapka, di hari yang sama, hanya beberapa jam sebelum korban tewas, Brigpol Iqbal sempat menghubungi ibunya.
“Saya nggak percaya karena sempat telpon pamit, mau salat Jumat disana (Papua),” ucap Rabiul.
Sekedar informasi, almarhum Brigpol Iqbal terdaftar sebagai anggota Polri sejak tahun 2020. Korban belum memiliki istri. Ia meninggalkan dua adik laki-laki yang masih berusia 17 dan 13 tahun. Jenazah korban telah di semayamkan di TPU TPU Polri, Cikeas, Kabupaten Bogor, Minggu (19/1/2025) pagi.
“Saya sudah ikhlas akan kepergian almarmhum,” tutup Rabiul.
Kontributor : Yayan
Editor : Deros Rosyadi