infobekasi. co.id – Jembatan penghubung komplek perumahan Kemang Pratama, Bekasi Selatan, Kota Bekasi yang mengalami amblas saat banjir kini telah dapat dilintasi oleh pengendara. Jembatan ini dapat dilintasi oleh kendaraan motor dan mobil pribadi.
Pantauan infobekasi, menunjukkan bahwa jembatan ini telah selesai diaspal. Namun, para pengendara terlihat sangat berhati-hati melintas di atas jembatan tersebut. Kontruksi besi jembatan itu tampak terpancang di area titik amblas. Sedangkan jembatan itu memiliki lebar kurang lebih 4,5 meter.
Di lokasi juga terdapat tumpukan karung-karung berisi pasir persis di bawah jembatan. Hal ini menunjukkan bahwa pemerintah telah melakukan upaya untuk memperkuat konstruksi jembatan.
Pengendara motor bernama Fahreza (33 tahun) mengaku lega bahwa akses ke Kemang Pratama dari Jatiasih telah dapat dilalui.
“Baru kali ini lagi lewat sini pasca banjir, dan sekarang udah bisa dilewatin dengan jembatan ini,” katanya.
Fahreza menyebutkan bahwa jembatan sementara itu cukup untuk dapat dilintasi pengendara. Namun, hal ini menjadi catatan penting kontruksi jalan, sebab berada di bawah aliran Kali Bekasi yang deras.
“Kalau di lihat-lihat si lumayan yah, udah bisa dilewatin. Cuma ya pemerintah perlu memperhatikan lagi, karena ini kan beririsan dengan Kali Bekasi,” ujar Dia.
Jembatan sementara tersebut akan dibatasi, tonase maksimal 8 ton bagi kendaraan yang bisa melintas, untuk menjaga ketahanan konstruksi jembatan.
Reporter: Fahmi
Redaktur: Dede Rosyadi
#Infobekasi #JembatanKemangPratama #TNI