BEKASI SELATAN – Hari ini, Kamis (21/04), Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, bersama Wakil Wali Kota Bekasi, Ahmad Syaikhu, menghadiri kegiatan apel peringatan Hut Satpol PP ke-66, di lapangan Alun-Alun Kota Bekasi.
Ribuan personel Satpol PP, TNI, Polri, dan para personel Linmas Kota Bekasi mengikuti apel dan berlangsung dengan hikmat. Dalam pidato sambutannya, Rahmat Effendi menginginkan peran Satpol PP menjadi penegak aturan Perda yang memiliki integritas dan bekerja secara baik.
“Selamat Hari Satpol PP yang ke-66, semoga semakin bertambahnya usia, kedepannya harus memiliki integritas yang tinggi dan mengemban tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, serta memiliki etos kerja yang baik,” paparnya.
Dirinya menambahkan, peran penting dan tugas berat yang diemban oleh para anggota Satpol PP di Kota Bekasi, juga harus diimbangi oleh peningkatan taraf kesejahteraan anggota Satpol PP.
“Ya jelas harus diperhatikan juga kesejahteraan para anggota Satpol PP, maka mungkin bisa bekerja secara optimal, kalau tingkat kesejahteraan tidak diimbangi pula. Satpol PP memiliki peranan yang teramat penting sebagai garda terdepan, sebagai penegak peraturan daerah,” ujar Rahmat.
Diwaktu yang bersamaan, Ahmad Syaikhu, memberikan pernyataan kepada infobekasi.co.id, bahwa kedepannya Satpol PP harus memiliki sifat humanis dan persuasif, dalam penanganan para Pedagang Kaki Lima (PKL), agar citra Satpol PP dimasyarakat tidak dipandang buruk.
“Kita berharap pada kedepannya, Satpol PP dapat memiliki sifat yang humanis dan mengedepankan persuasif dalam setiap penanganan saat penertiban PKL, maupun bangunan, agar Satpol memiliki wibawa dan tidak lagi dipandang buruk oleh masyarakat,” kata Syaikhu. (Ez)