Puluhan Pramuka Saka Wanabakti Lakukan Evakuasi Korban Banjir

BEKASI TIMUR – Lima belas anggota Pramuka Saka Wanabakti Kota Bekasi, kemarin Kamis (06/04), terlibat langsung bersama tim Tagana dalam proses evakuasi korban banjir di Bumi Bekasi Baru dan di Pondok Hijau Permai, Kota Bekasi. Hal ini dikatakan langsung oleh Instruktur Pramuka Saka Wanabakti Kota Bekasi, Roby Hermawan, Jumat (07/04). 

“Kemarin di Bumi Bekasi Baru dan Pondok Hijau Permai ada lima belas orang yang terlibat anggota Pramuka Saka Wanabaktinya,” kata Roby kepada infobekasi.co.id.

Keterlibatan mereka dalam tim Tagana, kata Roby, sudah sejak 2010 hingga sekarang.

Ia juga menuturkan, kegiatan tersebut merupakan bukti nyata pengabdian para anggota pramuka Kota Bekasi kepada warga.

“Dengan terlibat langsung melakukan proses evakuasi korban banjir, maka hal ini jadi bukti nyata bentuk pengabdian mereka,” ucapnya.

Sebelum melakukan proses evakuasi, Roby mengatakan, mereka dilatih terlebih dahulu oleh para instruktur yang berpengalaman.

“Sebelum melakukan proses evakuasi korban banjir, mereka wajib mengikuti latihan terlebih dahulu oleh para instruktur yang kompeten di bidangnya,” tutur dia. (Apl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini