BEKASI TIMUR – Sebanyak 20 Kepala Sekolah di tingkat Sekolah Dasar (SD) negeri dan swasta yang berada di gugus 3 dan 8 di lingkup Kelurahan Durenjaya, Bekasi Timur, mengikuti kegiatan sosialisasi penilaian kinerja Kepala Sekolah yang dilaksanakan di SD Negeri Durenjaya 14 Bekasi.
Kepala Sekolah SD Negeri Durenjaya 14 Bekasi, Madropi, menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi penilaian kinerja para Kepala Sekolah ini merupakan salah satu langkah untuk meningkatkan kualitas kinerja para Kepala Sekolah di dalam melaksanakan dan menyelenggarakan pendidikan di lingkungannya.
“Hal ini dilakukan untuk melihat sejauh mana Kepala Sekolah tersebut dapat mengimplementasikan kebijakan di dalam menyelenggarakan pendidikan yang bermutu dan berkualitas,” terangnya.
Sementara itu, Pengawas di tingkat SD, Sugiyono, mengatakan bahwa sosialisasi mengenai penilaian kinerja Kepala Sekolah di tingkat SD baik negeri dan swasta di lingkup kerjanya tidak lain untuk melihat sejumlah kompetensi yang dimiliki Kepala Sekolah tersebut, seperti kepribadian, sosial, kewirausahaan, pengelolaan dana sekolah hingga kepada supervisi. Dan bahwa penilaian kinerja Kepala Sekolah ini sesuai dengan Permen nomor 35 tahun 2008.
“Ada beberapa kompetensi yang dinilai disini dan diharapkan bisa menjadi salah satu upaya untuk memajukan sekolah dan jajarannya,” terangnya.
Sugiyono menekankan jika Kepala Sekolahnya mampu dan memiliki kompetensi dan bermutu, maka sekolah tersebut juga akan meningkat mutunya.
“Kami berharap agar para Kepala Sekolah ini bisa memahami penilaian yang dilakukan, sehingga mampu mengimplementasikan tugas pokok dan fungsinya agar sesuai dengan standar pendidikan yang ada,” pungkasnya. (Apl)