Persipasi Telan Kekalahan dari Sumut United, Gagal Lolos Babak 6 Besar

infobekasi.co.id – Pertandingan pekan ke-14 PNM Liga Nusantara mempertemukan Persipasi Kota Bekasi dengan Sumut United. Bermain di Stadion Kota Baru, Solo, Jumat sore (24/01/25).

Pada babak pertama Persipasi ditahan imbang 0 – 0 kesebelasan Sumut United. Babak kedua Persipasi menekan pertahanan Sumut United.

Keasyikan menyerang, membuat pertahanan Persipasi lengah dan satu gol untuk Sumut United lewat tendangan Hamzah Deva.

Jual beli serangan hingga babak kedua antara Persipasi melawan Sumut mewarnai selama babak kedua pertandingan. Skor akhir 1-0 Persipasi menelan kekalahan, gagal mendapatkan 3 poin.

Dengan mengantongi poin 20 posisi Persipasi gagal melangkah ke babak 6 besar dan hanya bisa bermain di babak degradasi.

Kontributor : R Surendro

Editor : Dede Rosyadi

#Persipasi #SumutUnited #PNMLigaNusantara #Bola #SepakBola

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini