infobekasi.co.id – Sertu Lilik Irawan, anggota Babinsa Kelurahan Jatiraden, bersama anggota Bhabinkamtibmas Aiptu Suparno mengamankan tujuh remaja diduga hendak tawuran, Minggu malam, 9 Februari 2025.
Ketujuh orang itu ketahuan berkumpul di empang dekat KSO Pertamina. Bersama warga yang melaporkan, ketujuh remaja itu digerebek.
Ditemukan beragam sajam, diduga akan dipakai tawuran. Mereka lalu dikumpulkan di lingkungan warga dan diberikan ‘wejangan’, orang tua mereka juga dipanggil.
Danramil 02, Pondok Gede, Mayor Inf Akhmad mengatakan, pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kejadian ini menjadi bukti kepedulian warga berperan dalam menjaga keamanan bersama,” tegas Mayor Inf Akhmad.
Trobas / Deros Rosyadi
#infobekasi #bekasi #Tawuran #TNI #Polisi