
Paulo Dybala orang yang bisa mengalahkan Lionel Messi dalam hal ketajaman kaki kiri. Ia tercatat pemilik kaki tertajam di lima liga top Eropa musim ini. Torehan gol bintang muda Juventus itu dengan kaki kirinya untuk sementara adalah yang terbanyak di Eropa.
Di Serie A 2015/16, Dybala sudah mencetak 12 gol untuk Juventus. Semuanya diukir penyerang 22 tahun Argentina itu dengan kaki kiri. Statistik istimewa pun dicatatkannya.
Messi sendiri baru mencetak 11 gol untuk Barcelona di La Liga musim ini. Dari 11 gol itu, 10 gol dikreasi senior Dybala di Timnas Argentina tersebut dengan kaki kiri andalannya. Satu gol lainnya tercipta dengan kaki kanan.
Sepuluh gol kaki kiri Messi sama banyak dengan Riyad Mahrez bersama Leicester City di Premier League. Di atas mereka berdua dan di bawah Dybala, ada nama Lucas Perez, yang sudah mencetak 11 gol kaki kiri (total 13 gol) bersama Deportivo La Coruna di La Liga.
Gol kaki kiri terbanyak Liga top Eropa musim 2015/16 sejauh ini
12 – Paulo Dybala (Juventus)
11 – Lucas Perez (Deportivo La Coruna)
10 – Lionel Messi (Barcelona)
10 – Riyad Mahrez (Leicester City)
09 – Josip Ilicic (Fiorentina)
09 – Antoine Griezmann (Atletico Madrid)
08 – Angel Di Maria (PSG)