MEDANSATRIA – Guna pembangunan infrastruktur di 2017, anggota DPRD Kota Bekasi dari Dapil 5, Murfati Lidianto, mengatakan bahwa dirinya optimis anggaran dana Kecamatan Medansatria akan naik jadi Rp 100 milyar, dari yang sebelumnya hanya Rp 83 milyar.
Hal tersebut dikatakan Murfati saat ditemui infobekasi dalam Musrenbang di sekolah Islam Al Azhar, Harapan Indah, Rabu (17/02).
“Kami sudah menitikberatkan ke yang utama, seperti pembangunan jalan saluran air. Karena itu kan juga sekaligus untuk mendukung proaktif pembangunan ekonomi. Kalau Rp 100 milyar, saya rasa tidak begitu besar,” ungkap Murfati.
Penajaman yang dilakukan, kata dia, yaitu ke masalah banjir. Dimana saluran air yang dinilai masih banyak tersumbat sampah.
“Maka kita fokuskan membuka seluruh saluran air di Kecamatan Medansatria, baru kita membangun jalan. Selama ini kan drainase tidak begitu diperhatikan. Setelah banjir baru teriak. Nah, melalui Musrenbang kita fokus ke saluran air dulu, baru fokus ke yang lain seperti jalan rusak dan lain-lain,” terangnya.
Murfati, selaku anggota dewan dari Dapil 5 yang berasal dari Kelurahan Pejuang, mengungkapkan bahwa dirinya bersama dewan yang lain di Kecamatan Medansatria akan terus berusaha merealisasikan pembangunan ini dengan baik.
“Kalau sudah rusak, ya kita akan dorong untuk realisasi 2017. Karena ini untuk transparan dan demi kemajuan Kota Bekasi. Orang kan kalau melihat pasti infrastruktur dulu. Seperti jalan dan saluran air,” tandasnya. (Sel)