
BEKASI SELATAN – Sebanyak empat belas titik Pos, yang terdiri dari sebelas titik Pos Pengamanan (Pospam), dan tiga titik Pos Pelayanan (Posyan) disiapan guna persiapan arus mudik Lebaran 2016. Hal itu diungkapkan oleh Humas Polresta Kota Bekasi, Evi Fatna, kepada infobekasi.co.id, Senin (27/06).
“Untuk persiapan pengamanan arus mudik, kami dari jajaran Polresta Kota Bekasi telah melakukaan koordinasi dalam Operasi Kepolisian Terpadu, Ramadniya Jaya 2016, dan akan ada empat belas lokasi penempatan Pospam dan Posyan di sepanjang jalur mudik,” ujar Evi.
Ke-14 lokasi titik tersebut ialah, Pospam Harapan Indah, Kranji, Mega Mal, Bulakkapal, Bekasi Timur, Giant Telukpucung, Caman, Pasar Pisang Bantargebang, Komsen Jatiasih, Plaza Pondokgede, dan Pospam Alternatif Cibubur. Sedangkan Posyannya yakni Posyan Stasiun Kereta Api Bekasi, PDAM (Lantas), dan Posyan Terminal Bus Bekasi.
“Untuk kekuatan pengamanannya, kami telah menyiapkan sebanyak 1.496 personel, yang terdiri dari Polri sebanyak 924 personel, Instansi Samping sebanyak 282 personel, serta Ormas sebanyak 290 personel,” tuturnya.
Persiapan pelaksanaan Operasi Kepolisian Terpusat itu, lanjut Evi, akan dilakukan dalam tiga tahap, yaitu tahap persiapan pada 22 sampai dengan 29 Juni, tahap pelaksanaan 30 Juni sampai dengan 15 Juli, dan tahap konsolidasi dari 16 sampai dengan 22 Juli 2016.
“Total pelaksanaannya akan kami lakukan selama enam belas hari, terhitung dari 30 Juni hingga 15 Juli 2016. Dengan didukung kegiatan intelijen dan penegakan hukum, kami ingin menjamin stabilitas Kamtibmas bagi masyarakat, khususnya yang merayakan hari Raya Idul Fitri 1437 H. Tentunya dalam rangka menciptakan situasi aman, tertib, dan lancar,” ujar dia.
Evi juga menjelaskan, sasaran dalam operasi tersebut terdiri dari berbagai jenis, yaitu seluruh warga masyarakat yang merayakan Idul Fitri, warga yang berbelanja maupun berwisata, warga yang melaksanakan puasa, shalat taraweh, takbir keliling, serta remaja yang sering melakukan kebut-kebutan pada saat takbiran.
“Bukan hanya pada masyarakat, kami juga akan melakukan pengamanan dan pengawasan terhadap kendaraan roda dua dan roda empat, sarana prasarana ibadah, sembako, minuman keras, narkoba, petasan, dan kembang api, serta barang-barang berharga lainnya. Selain itu, juga kantor pemerintahan, tempat ibadah, tempat hiburan, terminal, stasiun, bank, juga mal,” ucapnya.
Ia berharap, dengan adanya operasi tersebut, akan terjamin rasa aman masyarakat dalam merayakan Hari Lebaran. Selain itu, juga demi terwujudnya situasi dan kondisi Kamtibmas yang aman, kondusif, dan terkendali.
“Semoga dengan adanya operasi ini, maka akan terjaminya rasa aman masyarakat dalam merayakan Lebaran, dan terwujudnya situasi dan kondisi Kamtibmas yang aman, kondusif, dan terkendali sebelum dan sesudah Idul Fitri 1437 H,” ujarnya. (Sel)