BEKASI SELATAN – Kepala Bidang Olahraga pada Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya, dan Pariwisata (Disporbudpar) Kota Bekasi, Yusuf Gozali, menjelaskan bahwa kesiapan Stadion Patriot Chandrabaga menjelang pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat XIX sudah 90 persen.
“Kesiapan kami sudah 90 persen. Tinggal penyelesaian akhir pada keramik, toilet, air, rumput, dan beberapa meubeleur saja,” kata Yusuf saat ditemui infobekasi.co.id, Selasa (06/09) di Stadion Patriot Chandrabaga.
Yusuf mengatakan bahwa pihak stadion juga telah melakukan kerja sama untuk kesiapan-kesiapan lain, seperti PLN dalam penyediaan 30 ribu watt listrik.
“Bahkan kami juga sudah persiapkan genset apabila listrik mati. Jadi sudah siap semua,” imbuhnya.
Yusuf menyebutkan, nantinya pada PON XIX di Stadion Patriot Chandrabaga akan digunakan untuk delapan kali pertandingan di empat kontingen dalam cabang olahraga sepak bola.
“Kalau untuk lapangan, itu sudah siap untuk dilakukan pertandingan. Tinggal tunggu serah terima dari pihak ketiga saja,” ujarnya. (Sel)