BEKASI SELATAN – Dalam memeriahkan peringatan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72 di Bulan Agustus ini, para Jawara yang tergabung di Gerakan Moral Pelestari Silaturahmi Budaya Betawi Bekasi (GM-SPSB3) mengadakan Upacara Bendera di Alun-alun Kota Bekasi.
Berbeda dengan upacara bendera biasanya, kali ini para pengibar bendera yang merupakan jawara-jawara cilik dari Perguruan Silat Sumur Tujuh. Sambil membawa Bendera Merah Putih, mereka dengan lihai menunjukkan berbagai atraksi silat.
Dalam acara upacara bendera tersebut, turut hadir Bapak Pencak Silat Indonesia, Mayor Jenderal TNI Eddie Marzuki Nalapraya. Ia mengatakan bahwa acara tersebut merupakan suatu bentuk apresiasi dari insan pencak silat untuk lebih mempererat persatuan dan persaudaraan antara pencak silat dan anggota masyarakat.
“Itu bagus sekali, karena di pencak silat ada yang cenderung ke olahraga dan budaya. Kalau ini bisa merangkul semua sebagai festival,” katanya kepada infobekasi.co.id.
Lanjutnya, Kemerdekaan Indonesia bukan lahir atas hadiah penjajah melainkan melalui perjuangan. ia berharap bahwa masyarakat bisa mengingatnya dan harus mempertahankan semua aset Indonesia.
“Kita melawan penjajah, jadi kita tidak sama dengan negara yang merdeka karena hadiah. Kita harus bertahan, harus kita kuasai semua aset Indonesia. Jangan sampai aset Indonesia seperti perkebunan dan pertambangan dimiliki oleh asing,” tambahnya.
Sementara itu, turut hadir pula Penasehat GM SPSB3, Mahfudz Abdurrahman. Ia mengatakan acara ini merupakan bentuk kepedulian dari kelompok perguruan Pencak silat ini.
“Acara ini luar biasa walaupun sebelumnya pernah dilaksanakan tapi ini semakin meriah. Sebagai anak bangsa kita juga turut serta memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan,” ujarnya.
Mahfudz yang juga Anggota DPR RI fraksi PKS, mengatakan gagasan dari para pelestari budaya Bekasi ini merupakan kreasi yang tergolong unik.
“Kreasi banyak bentuknya, banyak yang mengibarkan bendera di Gunung dan dalam laut. Tapi intinya memberikan penghargaan dan rasa syukur memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia,” jelasnya.
Selain itu, dalam acara tersebut juga hadir para veteran kota Bekasi yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Para veteran mendapatkan bingkisan sebagai bentuk kecil dari apresiasi atas segala jasa-jasanya. (Ren)