Satpol-PP Kota Bekasi “Kawal” Nobar Piala Dunia 2022 

Infobekasi.co.id – Kepala Satpol-PP Kota Bekasi, Karto, bakal menerjunkan 15 orang personel untuk giat patroli pengamanan acara nonton bareng (Nobar) Piala Dunia 2022 di tiap titik nobar di Kecamatan.

“Untuk penjagaan kegiatan acara nobar Piala Dunia 2022, Kami menginstruksikan kepada para anggota Satpol-PP melakukan patroli di setiap titik-titik acara nobar yang berlokasi di beberapa Kecamatan. Patroli tersebut sampai pukul 24.00 WIB malam nanti,” ujar Karto, saat dikonfirmasi Jurnalis Infobekasi.co.id, Minggu (20/11/22) sore.

Karto menambahkan, pihaknya menyarankan kepada pihak penyelenggara nobar untuk  menjaga protokol kesehatan (prokes) Covid-19 bagi para penonton. Sebab, Kota Bekasi masih berlakukan level 1 covid 19. Warga yang nobar diharapkan selau menjaga kesehatan, ikuti prokes yang berlaku.

“Masyarakat dihimbau untuk tertib dan menjaga prokes, Supaya tidak terjadi lonjakan Kasus Covid-19. Sehingga tidak merugikan kita semua,” pinta Karto.

Di tempat terpisah, Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kompol Erna Ruswing Andare mengatakan, pihak kepolisian setempat belum mendapatkan instruksi khusus untuk melakukan penjagaan, maupun pengawasan acara nobar Piala Dunia.

“Meski pihak kepolisian belum ada instruksi untuk melakukan pengawasan acara nobar, tetapi kami mengerahkan Jajaran Polsek Sekitar dan Bhabinkamtibmas untuk melakukan pengecekan ke acara-acara lokasi nobar. Kemudian, kami juga melakukan himbauan terutama kepada para penonton nobar, maupun pihak penyelenggara untuk melaksanakan kegiatannya dengan tertib dan aman selama berlangsungnya acara,” pungkasnya.

Sekedar informasi, malam nanti merupakan laga perdana Piala Dunia 2022 mempertemukan antara tim tuan rumah, Timnas Qatar melawan Timnas Ekuador. Laga perdana akan berlangsung pukul 23.00 WIB.

Kontributor: Denny Arya Putra

(drs)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini