Infobekasi.co.id – Beredar video CCTV di salah satu basement parkiran di apartemen, Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Kota Bekasi. Terlihat pria berkaus putih membawa senjata tajam berjenis parang melakukan pengrusakan di area tersebut. Belum diketahui waktu kejadian peristiwa tersebut.
Menurut informasi salah seorang warga penghuni apartement yang tidak mau disebutkan namanya, peristiwa tersebut bukan sekali saja, melainkan sudah beberapa kali. Bahkan sudah dilaporkan ke pihak yang berwajib.
“Awal mula teror tersebut terjadi 3 tahun lalu, warga sangat terintimidasi dengan peristiwa tersebut. Bahkan warga bersama perhimpunan pemilik dan penghuni satuan rumah susun sudah melaporkan peristiwa tersebut polisi,” kata penghuni yang tidak mau disebutkan namanya, Rabu (1/03/2023).
Kasubag humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna mengatakan masih melakukan pengecekan terlebih dahulu perihal peristiwa yang membuat warga apartement merasa terintimidasi.
” Masih kita cek dulu ke reskrim ya, nanti dikabarkan kembali,” tutupnya.
Kontributor: Arul
Editor: Adi T