Kesal Ditagih, Nasabah Cekik Pegawai Bank Keliling di Cibarusah Hingga Tewas

Infobekasi.co.id – Seorang pegawai bank keliling tewas setelah dicekik nasabahnya sendiri berinisial S (44) saat hendak menagih hutang. Kejadian ini di Desa Sindang Mulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Senin (3/2/2025). Korban bernama Sri Pujianti (22).

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar, membeberkan, korban mendatangi rumah pelaku untuk menagih cicilan koperasi pantura yang sudah tidak dibayarkan oleh korban selama 1 bulan.

“Namun, pelaku tidak bisa membayarkan karena tidak ada uang,” jelas Kompol Onkoseno, Selasa (4/1/2025).

Jawaban pelaku, tak membuat korban pergi, korban justru menunggunya dan berharap pelaku menyetor uang tagihan.

Pelaku kebingungan, tak berfikir panjang, Ia langsung mencekik Sri dari arah belakang menggunakan kerudung yang dikenakan korban.

“Saat mencekik, korban ditarik ke dalam rumah pelaku,” tutur Kompol Ongkoseno.

Tubuh korban tidak bergerak, pelaku kembali mencekik korban menggunakan kain putih. Setelah kejadian, motor korban yang saat itu terparkir di depan rumah pelaki langsung dibawa pergi dengan dititipkan ke RS Medirossa.

Setelah itu, pelaku kembali ke rumahnya dan memindahkan Sri ke dalam kamar dan menaruh di pinggir tembok kamarmya.

“Kondisinya saat itu, korban tekungkup tangan kedepan terikat dan ditutupi springbed,” ungkap Kompol Onkoseno.

Pukul 18.00 WIB, teman-teman korban mendatangi rumah pelaku dengan maksud menanyakan keberadaan korban. Namun pelaku menjawab, bahwa tak mengetahuinya.

Pukul 24.00 WIB, keluarga beseta RT setempat, menggerebek rumah pelaku. Pada saat itu, pelaku justu memilih untuk pergi ke rumah mertuanya.

Curiga dengan hal itu, keluarga korban mendobrak pintu rumah dan kaget menemukan korban sudah dalam kondisi tak bernyawa.

“Memeriksa rumah pelaku dan didapati korban sudah tidak bernyawa yang disimpan di dalam kamar, ditutupi springbed,” jelasnya.

Tak butuh waktu lama, mendapat kabar tersebut, polisi berhasil menangkap pelaku. Saat ini, pelaku sedang diperiksa penyidik Polres Metro Bekasi.

Reporter : Yan

Redaktur : Deros

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini