Buruh PT Yamaha Musik di Cikarang Gelar Demo, Ini Penyebabnya

infobekasi.co.id – Para buruh menggelar aksi di kawasan MM 2100, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, di depan PT Yamaha Musik, Jumat, 28 Februari 2025.

Menurut laporam dari Polsek Cikarang Barat, aksi yang dilakukan oleh buruh merupakan aksi solidaritas terhadap dua pengurus serikat pekerja yang dikabarkan terkena pemutusan hubungan kerja perusahaan.

Aparat dari Polsek Cikarang Barat tampak melakukan pengamanan. Diketahui bahwa aksi ini dilakukan sejak kemarin dan berlanjut hingga hari ini.

Berita sebelumnya, tersiar kabar perusahaan industri elektronik berlabel Yamaha bakal gulung tikar (menutup operasinya). Jika terjadi, sebanyak 1.100 pekerja terancam kehilangan pekerjaan.

Presiden Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI), Riden Hatam Aziz mengungkapkan, dua pabrik Yamaha yang akan tutup adalah PT Yamaha Music Product Asia di kawasan MM2100 Bekasi dan PT Yamaha Indonesia di Pulo Gadung, Jakarta. Keduanya memproduksi alat musik Piano.

“PT Yamaha Music Product Asia yang berlokasi di kawasan industri MM2100, Bekasi akan tutup pada akhir Maret 2025. Pabrik ini mempekerjakan sekitar 400 orang. Sementara PT Yamaha Indonesia di Pulo Gadung, Jakarta, yang memiliki 700 karyawan akan berhenti beroperasi pada akhir Desember 2025,” ungkap Riden, Kamis (27/2/2025) kemarin.

Kedua pabrik tersebut merupakan divisi produksi piano dan mempunyai hubungan dengan induk usaha mereka Yamaha Corporation. Menurut Riden, keputusan penutupan diambil karena permintaan pasar yang terus menurun, sehingga produksi pun akan dialihkan ke pabrik Yamaha di China dan Jepang.

“Kedua-duanya pabrik devisi piano, karena order menurun diputuskan diproduksi di China dan Jepang,” jelasnya.

#infobekasi #infobekasi #buruh #demonstrasi #unjukrasa #mm2100 #PTYamahaMusic #industri #Demoburuh #cikarang #unjukrasa #MM2100

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini