Empat Wanita Hamil Sudah Diselamatkan di Perumahan PGP yang Dilanda Banjir

Ibu dan balitanya yang sedang dievakuasi di PGP, Jatiasih, Bekasi, karena banjirSampai sore ini, Kamis (21/04), banjir yang melanda Pondok Gede Permai (PGP), Jatiasih, Bekasi, masih setinggi hampir empat meter. Dikabarkan bahwa banjir ini terjadi akibat adanya kebocoran pada tanggul Kali Bekasi. (Baca : Tanggul Kali Bekasi Jebol, Sejumlah Perumahan di Kota Bekasi Terendam Banjir)

Berdasarkan laporan dari reporter kompas.com, terdapat empat wanita hamil yang dievakuasi.

Petugas Puskesmas Jatiasih, Ita Yulia, mengatakan bahwa para wanita hamil ini sebagian ada yang dibawa ke Rumah Sakit Nani Saleh, guna mendapatkan perawatan.

“Empat orang wanita hamil tadi kami evakuasi dari dalam rumahnya waktu banjir,” kata Ita, di posko banjir, dekat kompleks PGP.

Nama-nama wanita hamil yang dievakuasi yakni : Binti (30), Eka (28), dan Nova (41). Satu lagi yakni Nauza (30), sudah dievakuasi sejak ketinggian air sebetis orang dewasa, ketika pukul 08.00 WIB, tadi pagi. Sebab Nauza akan melahirkan.

“Dia sudah melahirkan setelah dievakuasi ke bidan Khalifah yang ada di atas perumahan PGP,” ujar Ita. (Adm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini