Donasi Banjir TDA Bekasi Untuk Sekolah Alam Prasasti Bekasi

Infobekasi.co.id – Komunitas Tangan Di Atas (TDA) Bekasi pada hari Jumat 12 februari 2021 memberikan bantuan kepada korban banjir luapan Sungai Piket Bekasi.

Ketua TDA Bekasi 6.0, Yan Yan, mengatakan bahwa bantuan berupa beras, telur, mie instan, dan minyak goreng ini, dibagikan kepada 400 Kepala Keluarga (KK). “Bantuan itu kami berikan untuk masyarakat yang terbagi di 3 titik daerah terdampak banjir,” ujarnya,

Dia menyebutkan, banjir yang terjadi di wilayah tersebut cukup deras. Sebab, genangan air yang tinggi juga menyebabkan beberapa kendaraan mati.

“Kami turun kesana, melihat dan merasakan sendiri genangan air. Banyak mobil yang mengangkut bantuan mesinnya mati saat menerjang genangan air. Begitu juga dengan motor tapi alhamdulillah semua bisa kembali dengan selamat,” ucapnya.

“Untuk kegiatan kali ini kami pusatkan di Sekolah Alam Prasasti Jawa Barat yang dikelola oleh bp Komarudin,” imbuhnya.

Dia berharap, kegiatan sosial yang dilakukan oleh member TDA Bekasi ini, bisa membantu masyarakat yang terdampak banjir. “Semoga bisa sedikit membantu saudara-saudara kita disana. Terima kasih kepada para donatur dan relawan semua,” ucapnya.

Karena beberapa hari kedepan hujan masih turun dan ancaman banjir masih mengancam, maka pak Yan Yan mengajak semua masyarakat untuk turut serta membantu baik secara moril maupun materiil.

Rawi Wahyudiono

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini