Partisipasi Pemilih Pilkada 2024, Kota Bekasi Peringkat Terendah se – Jabar

Infobekasi.co.id – Kota Bekasi menjadi wilayah dengan tingkat partisipasi pemilih Pilkada 2024 terendah se-Jawa Barat. Data ini berdasarkan KPU Jawa Barat melalui unggahan resmi akun instagram @kpuprovinsijabar.

“Dari total 35.925.960 Daftar Pemilih Tetap (DPT) di seluruh Kabupaten/Kota, sebanyak 22.238.168 masyarakat hadir unruk memberikan suaranya, dengan tingkat partisipasi rata-rata mencapai 68,06%,” tulis pernyataan di postingan akun @kpuprovinsijabar.

Dari 27 wilayah di Jawa Barat, Kota Bekasi tercatat yang paling rendah tingkat partisipasi pemilih, dengan persentase 55,05%. Sedangkan persentase tertinggi berada di Kabupaten Pangandaran dengan 78,48%.

Berikut daftar tingkatan partisipasi pemilih di wilayah Jawa Barat pada Pilkada serentak 2024 :

1.Kabupaten Pangandaran: 78,42 %
2.Kota Tasikmalaya: 76,91 %
3.Kabupaten Majalengka: 76,44 %
4.Kabupaten Sumedang: 74,27 %
5.Kabupaten Purwakarta: 74,01 %
6.Kabupaten Bandung: 72,85 %
7.Kabupaten Bandung Barat: 72,18 %
8.Kota Banjar: 71,79%
9.Kota Cimahi: 71,71 %
10.Kabupaten Garut: 70,84 %
11.Kabupaten Subang: 70,34%
12.Kabupaten Karawang: 70,10 %
13.Kabupaten Sukabumi: 70,05 %
14.Kabupaten Ciamis: 68,67%
15.Kabupaten Tasikmalaya: 68,06%
16.Kabupaten Bekasi: 66,75 %
17.Kota Cirebon: 66,18 %
18.Kabupaten Kuningan: 65,47 %
19.Kabupaten Indramayu: 65,23 %
20.Kota Bandung: 64,78 %
21.Kota Bogor: 64,36 %
22.Kota Depok: 61,75 %
23.Kabupaten Cianjur: 61,72 %
24.Kabupaten Cirebon: 59,56 %
25.Kabupaten Bogor: 58,79 %
26.Kabupaten Sukabumi: 56,32 %
27.Kota Bekasi: 55,05 %.

(Yayan / Dede Rosyadi)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini