Persipasi Kalah Tipis Lawan Perserang, Sundulan Serdhy Menembus Gawang Fajar Ali

Infobekasi.co.id – Pertandingan pekan ke – 12 PNM Liga Nusantara, Persipasi menelan kekalahan dari kesebelasan Perserang Serang. Mereka bertanding di Stadion UNS, Solo, Jumat Sore (17/01/25).

Pada babak pertama, Persipasi melancarkan serangan ke pertahanan tim Perserang, hingga babak pertama berakhir, skor masih 0-0. Babak kedua, kesebelasan Perserang mendapat angin segar mencetak satu gol dimenit ke-75, lewat sundulan Serdhy.

Para pemain Persipasi terus melakukan serangan. Namun, hingga di menit akhir babak kedua, laskar patriot itu tidak juga menembus gawang kiper Perserang. Babak kedua berakhir, skor 1 – 0 Perserang unggul atas Persipasi.

Pada laga ini, tim laskar patriot Kota Bekasi asuhan Warta Kesuma gagal mendapatkan poin 3 lantaran kalah tipis lawan Perserang. Hingga saat ini, Laskar patriot masih berada peringkat ke 4 di grup A. Dengan poin 17 posisi masih bisa ke babak selanjutnya.

Kontributor : R Surendro

Editor : Dede Rosyadi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini