infobekasi.co.id – Gibran Rakabuming Raka, meninjau lokasi banjir yang berlokasi di perumahan Pondok Gede Permai (PGP) Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Rabu pagi, 5 Maret 2025.
Dalam peninjauannya itu, Gibran mengenakan setelan atas kemeja putih dengan celana bahan hitam dan memakai sepatu hitam casual.
Dalam kunjungannya itu, Gibran didampingi oleh Kepala BNPN Letjen TNI Suharyanto dan Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.
Sebelum meninjau ke lokasi perumahan, Gibran mengunjungi para warga yang berada di tempat pengungsian gudang peralatan BNPB.
Di sana, ia sempat berbincang dengan para warga terdampak banjir diantaranya para emak-emak. Tampak warga antusias setelah anak sulung Joko Widodo itu mendatangi tempat pengungsian. Gibran sambil menanyakan kebutuhan dan perlengkapan di lokasi pengungsian.
Setelah mendatangi warga di tempat pengungsian, Gibran meninjau rumah-rumah warga pada Rabu pagi itu yang telah dipenuhi lumpur bekas banjir yang mulai surut. Beberapa kali ia juga berkomunikasi dengan pegawai Kementerian Pekerjaan Umum.
Diketahui, banjir setinggi tiga meter itu melanda komplek PGP Jatiasih, Kota Bekasi, Selasa pagi 4 Maret 2025.
Kontributor: Yayan
Editor: Deros Rosyadi