50 Buruh Cikarang Keracunan Pabrik

keracunan-gas
Ilustrasi

Cikarang – Sebanyak 50 orang warga Cikarang Utara keracunan diakibatkan dari Pabrik Dalson Chemical Indonesia yang berada di Kampung Bangkoreang RT 01/03, Kecamatan Cikarang Utara. Yakni keracunan ditimbulkan dari mesin pabrik tersebut.‬

‪Awalnya, pabrik produksi obat pembasmi serangga tersebut menyalakan mesin produksinya pukul 10.00, kemarin (02/11). Tujuan karyawan mengaktifkan mesin tersebut bukan untuk digunakan sebagai produksi barang. Melainkan untuk mengecek kondisi mesin. Sebab, mesin berbahan kimia itu sudah lama tidak digunakanan.‬

‪Tidak adanya keganjilan saat mesin produksi tersebut diaktifkan. Dengan kondisi tersebut karyawan pun terus mengaktifkannya. ”Karyawan mengira kalau mesin tidak mengalami kerusakan,” kata Kombes Pol Awal Chairudin, Selaku Kapolresta Bekasi.‬

‪Kemudian, tanpa disadari oleh karyawan bahwa mesin tersebut mengalami kerusakan. Yakni asap mesin produksi tersebut tidak keluar ke atas, melainkan ke bawah. Akibatnya asap beracun itu pun menyebar ke pemukiman warga setempat. ‬

‪Dengan kondisi tersebut satu persatu warga pun tiba – tiba merasa mual dan pusing. Tidak sedikit warga yang muntah dan mengalami sesak nafas, yang diakibatkan dari asap mesin tersebut. Dengan kondisi tersebut warga langsung melaporkan ke petugas kepolisian untuk dilakukan evakuasi.‬

‪Pabrik yang diduga sebagai penyebab 50 warga Cikarang Bekasi keracunan zat kimia sudah lama tidak berfungsi. Kapolres Bekasi Kabupaten, Kombes M Awal Chairuddin, saat beroperasi dan saat mesin dihidupkan, asapnya tidak ke atas, tapi ke bawah dan menyebar ke rumah warga.‬

‪Mendapatkan laporan tersebut, petugas langsung bergerak cepat. Dengan membawa mobil ambulance dan memakai masker, satu persatu warga dilarikan kerumah sakit. Yakni dalam peristiwa tersebut sebanyak 50 warga dilarikan ke rumah sakit. ”50 warga itu sebanyak 26 warga ke RS Mitra Keluarga dan 24 ke RS Medirosa. Agar warga tersebut bisa cepat medapatak perawatan medis,” katanya.‬

‪Menurut Kapolres pabrik pestisida PT Dalzon chemicals Indonesia, sudah lama tidak beroperasi dan saat mesin dihidupkan, asapnya tidak ke atas, tapi ke bawah dan menyebar ke rumah warga.‬

‪Awal Chairuddin, menjelaskan sejak dua minggu lalu mesin yang memproduksi obat serangga dan hama tanaman ini rusak, “Saat dihidupkan seharusnya pembuangan asapnya ke atas tapi ini berputar-putar dibawah ruangan sehingga terjadi keracunan,” ujar Kapolres.‬

‪Untuk menyelidiki kasus itu, tim Laboratorium Forensik. akan turun ke lapangan, pada Selasa (3/11). Dan saat ini lokasi pabrik yang memproduksi pestisida, insektisida, herbisida, fungisida, furmolator, agro kimia, sudah diberi garis polisi dan beberapa saksi sudah dimintai keterangan. (tio)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini