Infobekasi.co.id – Polisi masih menelusuri peristiwa penjambretan nasabah bank berlokasi di Delta Pekayon, Kecamatan Bekasi Selatan. Pada Senin (16/01/2023) kemarin.
Kanit Reskrim Polsek Bekasi Selatan, Iptu Haryono mengatakan, selepas kejadian tersebut, korban sudah membuat laporan ke Mapolsek Bekasi Selatan.
“Sudah laporan. Baru laporan (korban) ke Polsek Bekasi Selatan,” terang Haryono kepada wartawan, di Bekasi, Selasa (17/01/2023).
Korban kehilangan uang tunai Rp 15 juta dibawa kabur oleh dua orang jambret mengendarai sepeda motor terekam CCTV.
“Saat ini tengah diupayakan penyelidikan. Korban kehilangan uang sebesar Rp.15 Juta. Menurut informasi, korban usai dari bank. Kita tidak tahu apakah korban ini diikuti apa gimana oleh pelaku. Nanti kalau pelaku sudah ditangkap baru tahu modusnya seperti apa,” beber Haryono
Kontributor: Denny Arya Putra
Editor: Deros D.Rosyadi