Aktivis Ponpes Dukung Perppu Ormas

BEKASI UTARA – Aktivis Pondok Pesantren Kota Bekasi, Eri Mutawalli, secara tegas memberikan dukungannya terhadap penerbitan Perppu ormas oleh pemerintah pusat.

Saat dikonfirmasi via sambungan telepon, Eri menegaskan bahwa Perppu yang dikeluarkan tersebut sebenarnya memiliki tujuan baik.

“Sehingga perlu adanya dukungan semua pihak,” katanya kepada infobekasi.co.id, Selasa (18/7).

Menurut dia, latar belakang diterbitkannya Perppu tersebut tidak lain untuk mencegah paham radikalisme dan anti pancasila yang berkembang ditengah-tengah ormas yang ada.

“Sebenarnya hal ini untuk mencegah menyebarnya paham radikalisme dan anti pancasila,” tambahnya.

Ia menegaskan, bahwa Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang didirikan oleh para pejuang, ulama dan sebagainya yang terlibat di dalamnya, jangan sampai dicederai oleh sudut pandang yang bisa memecah belah rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

Untuk itu, dengan adanya Perppu tersebut diharapkan menjadi salah satu langkah maju untuk menertibkan ormas yang memang terbukti tidak mengakui keberadaan pancasila di Indonesia.

“Mudah-mudahan ada perbaikan dengan diterbitkannya Perppu tersebut, sehingga tidak ada perpecahan diantara umat dan mampu menjaga kebersamaan dalam keberagaman,” pungkasnya. (Apl)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini