Infobekasi.co.id – Pekan ke 12 PNM Liga Nusantara grup A sedang berlangsung. Di mana peringkat pertama Klasemen grup A dipimpin Tornado FC, dengan meraih pon 25 dari 8 kali menang, 1 kali imbang dan 3 kali kalah.
Posisi kedua dan ketiga di tempati Sumut United dan PSGC Ciamis dengan, poin sama – sama 22 dari 6 kali menang, 4 kali imbang dan 2 kali kalah.
Sementara itu Persipasi Kota Bekasi berada di posisi 6 dengan meraih 17 poin dari 5 kali menang, 2 kali imbang dan 5 kali kalah.
2 laga yang tersisa, Persipasi bakal melawan Kepri Jaya yang berada di posisi 5 dan Sumut United yang berada di posisi 2. Dari 2 pertandingan sisa, kesebelasan berjuluk Laskar patriot ini harus bermain ekstra agar meraih kemenangan, guna mendapatkan tambahan poin 6 peluang Persipasi bisa lolos ke 6 besar.
Setelah kekalahan melawan Perserang, peluang Persipasi ke babak 6 besar yang tadinya terbuka lebar harus terhenti. Kini, para pemain Laskar Patriot harus berjuang sampai pekan terakhir dan di 2 laga.
Adanya evaluasi taktik strategi permainan dan latihan lebih maksimal, para anak asuhan Warta Kusuma ini diharapkan bisa lolos ke babak 6 besar.
Kontributor : R Surendro
Editor : Dede Rosyadi