Truk Nyangkut JPO Sebabkan Bekasi Macet Parah

Infobekasi.co.id – Satu unit truk membawa alat mesin pabrik batu bara tersangkut di dekat Kantor Kodim 0507 Kota Bekasi Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat.

Dengan menurut informasi yang dihimpun, truk tersebut berasal dari arah Tanjung Priok, Jakarta hendak berangkat ke wilayah Jawa Timur. Akan tetapi ketika melintas di wilayah Kota Bekasi mobil itu tersangkut di dekat JPO sejak pukul 03.00 Wib, Senin (01/08) dini hari pagi. Dikarenakan dari kapasitas barang yang diangkut melebihi tinggi dari JPO.

Menurut pantauan wartawan Infobekasi.co.id dilokasi pukul 08.27 Wib, truk itu masih berada di lokasi kejadian, dan baik beberapa personel dari Kodim dan Satpol-PP Kota Bekasi tertampak turut ikut serta membantu proses evakuasi, guna memindahkan muatan yang tersangkut.

Hingga berita ini dituliskan, proses evakuasi masih berlangsung dilokasi.

Kontributor: Denny Arya P

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini