Pak Ogah Pemeran Serial Film Si Unyil Wafat

Infobekasi.co.id – Abdul Hamid atau kerap disapa Pak Ogah pemeran serial film Si Unyil telah tutup usia, Rabu (28/12/2022) Malam. Kabar tersebut, dibenarkan Yuyun Widayanti merupakan istri dari Abdul Hamid.

“Baru meninggal tadi jam 19.30 WIB,” ujar Yuyun, kepada wartawan, Rabu (28/12/22) Malam.

Lebih jauh Yuyun menjelaskan, pria yang memiliki jargon tenar, “Cepe Dulu Dong”, masih berada di kamar jenazah, dan hendak pulang ke rumah duka.

“Masih di kamar jenazah, mau pulang,” katanya singkat.

Sebelumnya diberitakan, Abdul Hamid alias Pak Ogah di film Si Unyil berbaring lemah di rumahnya, lantaran peyumbatan pembuluh darah di otak yang di deritanya.

Dono Arsiano, anak Pak Ogah mengatakan, penyakit diderita sang ayah bermula ketika sedang bekerja, sang ayah mengirimkan pesan lewat whatsapp kepada dirinya.

Namun, pada saat sang ayah mengirimkan pesan whatsapp kepada Dono, rupanya pesan tersebut yang dikirimkan oleh Pak Ogah ini tidak begitu jelas isi pesannya.

“Awal sakitnya ayah itu waktu saya lagi kerja. Tahu-tahu bapak kirim WA. kirim WA nya itu engga jelas. engga jelas isi Wanya,” ujar Dono kepada infobekasi.co.id di kediamannya beberapa waktu lalu.

Dono melanjutkan, adanya pesan whatsapp itu, Dono langsung pulang ke rumah. Sesampainya ia pulang, dirinya berbincang kepada Pak Ogah.

Dono melihat kondisi tubuh dari Abdul Hamid, sedang dalam kondisi wajah yang pucat dan untuk jalannya sendiri juga sudah sempoyongan.

“Esokan harinya itu bapak ngomong-nya udah ngaco. kita bawa bapak ke RS Kartika Husada,” cerita Dono.

Pihak Rumah Sakit mendiagnosa bahwa Pak Ogah mengalami penyumbatan pembuluh darah di otak.

“Kata dokter itu ada penyumbatan pembuluh darah di kepala, di otak kanan dan kiri. Baru ketahuan penyakitnya,” jelas Dono.

Pak Ogah, sempat dirawat di Rumah Sakit selama beberapa hari. Setelah dilakukan perawatan, Pak Ogah rupanya meminta pulang ke rumah, lantaran tidak betah menjalani perawatan di rumah sakit.

“Bapak sempat 10 hari dirawat di rumah sakit. Namun, karna dia tidak betah, akhirnya dibawa pulang pihak keluarga,” tutup Dono.

Kontributor : Denny Arya Putra

(drs)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini