Infobekasi.co.id – Warga kampung Kalen Keramat, Kabupaten Bekasi, terpaksa mandi dengan membeli air galon lantaran Kesulitan mendapatkan air bersih akibat kekeringan.
Salah satu warga, Dijah (41) yang tinggal di RT 02 RW 01 mengaku, Ia arus membeli air galon untuk mencuci pakaian hingga mandi.
“Sehari hari beli air di tukang galon, satu galon, harganya Rp2 ribu, buat nyuci pakaian sama mandi. Airnya bukannya buat masak,” ujar Dijah, pada Minggu (10/9/23) lalu.
Diketahui, kekeringan ekstrem yang terjadi di beberapa Kabupaten Bekasj ini sudah dirasakan sejak empat bulan terakhir mengakibatkan sumur warga kering.
“Sulit lah pak, kan itu air sama kayak duit, buat mandi aja susah,” keluhnya.
Dijah yang berprofesi penjual nasi uduk merasa benar-benar kesulitan mendapatkan air bersiih. Sehari harus merogoh kocek puluhan ribu rupiah.
Reporter : Fahmi
Editor : Deros