Kronologi Seorang Ibu Tewas Terlindas Truk Saat Boncengan Motor dengan Anaknya di Depan Toko Donat Madu

Infobekasi.co.id – Seorang penumpang sepeda motor tewas terlindas truk saat melintas di Jalan KH. Raden Ma’mun Nawawi, depan Toko Donat Madu, Kecamatan Cibarusah, Bekasi, pada Selasa (19/12/2023) pagi.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi, Iptu Carmin mengatakan peristiwa ini terjadi pada pukul 08.50 WIB.

“Penumpang tewas berinisial LN (40) yaitu seorang ibu, yang dibonceng oleh anaknya DAN (14),” kata Iptu Carmin dalam keterangannya, Selasa (19/12/2023)

Peristiwa kecelakaan itu berawal saat sang anak berinisial DAN membonceng ibunya yakni LN dengan sepeda motor Honda Beat, melaju dari Jalan KH Noer Ali menuju arah selatan Cibarusah.

Tepat di depan toko donat korban menabrak truk tak dikenal. LN yang dibonceng sepeda motor kemudian terpental ke jalur kanan.

“Korban LN kemudian terlindas truk yang dikemudikan AK, yang saat itu melaju dari arah selatan menuju ke utara,” terang Iptu Carmin.

Sang ibu berinisial LN tewas di tempat. Sedangkan sang anak berinisial DAN luka ringan, dan di bawa ke rumah sakit.

“Kemudian korban di rujuk ke RSUD Cileungsi,” tutup Iptu Carmin.

Reporter: Fahmi

Editor: deros

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini