Kalian Tahu Kalau Kaktus Itu Bisa Dikonsumsi dan Bermanfaat?

KaktusWah, pada tahu ga sih sebenarnya tanaman kaktus itu dapat dikonsumsi? Kaktus yang tanaman berduri dan tumbuh di gurun itu? Ya, ternyata kaktus ini merupakan sayuran yang harganya murah loh di Amerika Latin, tepatnya di Meksiko.

Eits tapi ga semua kaktus itu dapat dikonsumsi. Jenis kaktus yang bisa dikonsumsi itu misalnya Opuntia, yang terdiri lebih dari 200 spesies.

Di beberapa negara, daun kaktus dikenal dengan sebutan nopal. Dan nopal ini biasa dikonsumsi dengan salad dan telur.

Kaktus tak hanya  sekadar untuk dikonsumsi saja loh. Tanaman yang biasanya hanya digunakan sebagai tanaman hias ini ternyata juga bermanfaat bagi kesehatan. Bahkan kaktus disebut dengan anam superfood, karena banyak bermanfaat bagi kesehatan. Berikut ini manfaat-manfaat dari kaktus, seperti yang dikutip dari Tempo.co.id :

Menurunkan kadar kolesterol

Wih, ga nyangka kan kalau kaktus itu berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol? Kaktus dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh karena mengandung banyak serat dan pektin. Dalam sebuah penelitian pada 2007 di Prancis, peneliti menguji dampak daun kaktus pada 68 pasien penderita sindrom metabolik. Setelah empat minggu, LDL atau kolesterol jahat dan trigliserida menurun, sementara HDL kolesterol baik meningkat. Tanaman ini juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung loh.

Menurunkan berat badan

Hayo siapa yang mau jadi langsing? Coba konsumsi kaktus deh, karena ekstrak kaktus dapat menurunkan berat badan. Ekstrak kaktus mengandung asam amino 17, mineral, dan vitamin yang dapat berfungsi sebagai diuretik dan antioksidan.

Menurunkan gula darah

Tanaman ini juga dapat mengontrol kadar gula darah secara efektif pada penderita diabetes. Daun kaktus dapat mengatasi hipoglikemik serta melindungi hati dari oksidasi dengan meningkatkan sensitivitas insulin.

Menangkal sel kanker

Daun kaktus mengandung flavonoid dan fenolik, antioksidan yang dapat membantu melindungi sel-sel sehat dari kerusakan radikal bebas. Fitokimia yang ditemukan dalam daun kaktus dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.

Meningkatkan fungsi pencernaan

Kaktus dapat meningkatkan fungsi pencernaan dan mengaktifkan gerakan usus, serta membantu dalam pembuangan.

Melindungi sel otak

Kaktus mengandung neuro-protectors yang dapat mencegah kerusakan pada sel otak akibat radikal bebas.

Mencegah peradangan

Ternyata, selain manfaat-manfaat yang telah disebutkan sebelumnya, kaktus juga bersifat anti-inflamasi yang dapat mengurangi peradangan pada otot, arteri, dan sistem kardiovaskular.

Nah, cari kaktus yuk! Tapi sebelumnya harus tahu dulu bagaimana cara memasaknya ya…(Adm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini